pedalku.com – Helm merupakan perangkat wajib bagi pedalis saat gowes. Banyak kasus membuktikan bahwa penggunaan helm meminimalkan risiko ketika pedalis mengalami kecelakaan.

Untuk lebih meningkatkan keselamatan pedalis, Shenzhen Qianhai LIVALL IOT Technology Co., Ltd, merancang sebuah helm yang dilabeli LIVALL Bling Helmet. Helm ini tercipta karena salah satu pendiri perusahaan tadi pernah mengalami jatuh dari sepeda yang membuat tangannya patah.

Helm in disebut pintar karena memiliki banyak kelebihan yang tak dimiliki helm standar saat ini. Setidaknya ada tiga kelebihan itu: windbreak mic, bluetooth speaker, dan sensor 3-axis G. Mari kita lihat apa saja fungsi-fungsi tadi.

Dengan Windbreak Mic dan Bluetooth Speaker, pedalis bisa menjawab atau melakukan panggilan telepon tanpa ribet. Jadi, pedalis bisa melakukan hobi tanpa khawatir orang lain tidak bisa menghubungi pedalis.

Ketika gobar alias gowes bareng-bareng teman, perpaduan Windbreak Mic dan Bluetooth Speaker ini juga bisa difungsikan selayaknya Walkie Talkie. Alhasil komunikasi antar-pedalis tak terganggu. Lebih dari itu, pesan singkat yang dikirim melalui LIVALL Riding App secara otomatis akan diubah menjadi pesan suara ke pedalis yang sedang dalam mode gowes.

Sementara sensor 3-axis G yang disematkan di helm bertujuan untuk memperoleh pertolongan seandainya kita jatuh saat meggowes. Begitu sensor gravitasi merasakan adanya percepatan gravitasi yang tak normal, sinyal darurat di helm akan menyala dan peringatan SOS akan dikirim ke nomor telepon darurat secara otomatis.

livall sensor 3 axis

Livall Bling Helmet ini memiliki sekondan, Bling Jet dan Nano Cadence Sensor. Yang pertama berfungsi sebagai pengontrol beberapa alat. Diletakkan di handlebar membuat kita tak kerepotan untuk mengatur part lain. Melalui Bling Jet pula kita bisa mengontol lampu LED yang ada di buntut helm untuk memberi tahu pedalis di belakang. Kayak lampu sein. Pencet “kanan” lampu LED sisi kanan menyala. Begitu sebaliknya.

Untuk Nano Cadence Sensor, tentu pedalis tahu gunanya. Sensor ini dipasang di lubang crankset sepeda kita. Lalu, menggunakan LIVALL Riding App pedalis bisa memantau kayuhan sepeda, jarak tempuh, dan kalori yang dibakar. Aplikasi LIVALL juga dapat menampilkan kemiringan rute, denyut jantung, serta ketinggian jika pedalis menyambungkan alat-alat yang berkaitan dengan indikator tersebut.

Rencananya produk-produk LIVALL ini akan ada di pasar sekitar Oktober 2015.

bling helmet speknano cadence sensor

GuSSur

Menghidupi setiap gerak dan mensyukuri setiap jejak.

View all posts

Add comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recent Comments