Pedalku.com – Pariwisata merupakan salah satu sektor yang menjadi fokus pemerintah Indonesia untuk meningkatkan ekonomi masyarakat. Salah satu brand sepeda ~ Polygon ~ menangkap keinginan pemerintah dengan konsisten mengadakan kegiatan yang bersifat sport tourism.

Salah satu kegiatan yang baru saja dilakukan pada 3-5 November lalu adalah Polygon Cycling Tour. Tahun ini, event cycling tour memberikan atmosfer yang berbeda karena hadirnya Nadine Chandrawinata yang merupakan brand ambassador Polygon.

Mengambil lokasi di Belitung, Polygon Cycling Tour diikuti oleh 22 peserta dari berbagai kalangan dan daerah di Indonesia.

“Aku sepedaan di Jakarta udah biasa, makanya nih aku senang banget diajak bersepeda ke Belitung. Suasana baru, bersama teman baru, pengalaman yang indah tak terlupakan. Apalagi Belitung identik dengan lautnya dengan bebatuannya yang indah, menjadi salah satu potensi pariwisata bersepeda di Indonesia,” ujar Nadine Chandrawinata.

IMG_5069

Kegiatan yang mengkombinasikan sport dan entertainment ini mengajak para peserta  bersepeda keliling Belitung. Island Hoping ke berbagai pulau eksotis seperti Pulau Lengkuas, Pulau Batu Garuda, dan Pulau Kepayang menjadi salah satu rangkaian kegiatan yang memberi kesan khusus bagi para peserta.

“Polygon Cycling Tour merupakan agenda tahunan dari Polygon yang akan terus kami kembangkan, dengan berbagai destinasi wisata Indonesia. Belitung merupakan destinasi tujuan cycling tour kali ini, karena Belitung destinasi yang tepat, memiliki medan yang lengkap, jalanan aspal halus, tidak terlalu banyak kendaraan bermotor, dan background pantai yang sangat eksotis menjadi paket lengkap untuk destinasi bersepeda,” kata Indra Ghrawita, National Head Promotion Polygon Bikes Indonesia

“Polygon Cycling Tour merupakan langkah kami untuk memajukan terus Sport Tourism Indonesia, serta meningkatkan lifestyle bersepeda di masyarakat,” tambah Indra.

IMG_5072

IMG_5067

Jozlyn

Work hard, bike harder.

By riding a bicycle, I learn the contours of my country best, since i have to sweat up the hills and coast down them.

View all posts

Add comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recent Comments